Tuesday, December 2, 2014

merpati betina

Memilih merpati betina yang cocok.

Bouraq BF.Betina memegang peranan penting dalam bermain merpati,apapun jenis permainannya dan geberan betina harus hidup agar sang jantan bisa lebih bersemangat turun ke betina serta mengetahui persis mana betina sebenarnya.

Kebanyakan pehobi mencari betina kualitas bagus dan bertelur rutin dalam 1 minggu sekali sehabis cabut telur,warna tergantung merpati jantan yg di suka.

Karena jika jantan di jodohkan dengan betina yang dia tidak suka takkan ada semangat terbang maupun turun,pada dasarnya merpati jika sudah suka warna tertentu sulit untuk di jodohkan dengan warna lain.
Hal yang harus di ingat adalah merpati betina jangan sering di cabut telur yang sedang di angkrem,bisa jadi suatu saat merpati betina akan ngambek dan pada akhirnya telat bertelur,usahakan dalam 1 bulan kasih merpati betina mengangkrem telur sekitar kurang lebih 2minggu,agar bisa istirahat merpati betina maupun merpati jantan..
Betina yang bisa di kategorikan bagus adalah:
-geberan hidup tidak mati
-rutin bertelur minimal 2 kali dalam 1 bulan
-berpostur besar dan mengecil jika di pegang(kapas)
-responsif terhadap gerakan apapun namun jinak dan tidak liar atau giras
-terbang dengan gesit namun turun rapih
-membekur jika ada merpati lain mendekat
-kawin berpindah posisi atas dan bawah
-selalu terbang sehabis kawin
Semoga artikel ini bisa sedikit membantu para pehobi merpati di manapun berada dalam memilih betina untuk pasangan sang merpati jantan...
Salam merpati lover's..

No comments:

Post a Comment